Jumriana, Jumriana (2024) PENERAPAN SPA KAKI DIABETES TERHADAP SIRKULASI DARAH PERIFER PADA PASIEN DIABETES MELLITUS. Diploma thesis, INSTITUT ILMU KESEHATAN PELAMONIA.
Jumriana.pdf
Restricted to Registered users only
Download (6MB) | Request a copy
Abstrak
Latar Belakang, Diabetes mellitus merupakan suatu penyakit kronis yang serius,
di mana terjadi peningkatan kadar gula darah di tubuh melebihi batas normal. Hal
ini terjadi karena tubuh tidak mampu menghasilkan insulin dengan cukup atau
tubuh tidak efektif dalam memanfaatkan insulin yang dihasilkan oleh tubuh.
Diamana kondisi ini terjadi peningkatan kadar glukosa dalam darah karena
ketidakmampuan tubuh untuk memproduksi atau menggunakan insulin secara
memadai, yang mencegah perkembangan kondisi yang dikenal sebagai
hiperglikemia. Intervensi yang dapat dilakukan pada diabetes melitus yaitu dengan
cara edukasi, terapi gizi, olahraga, maupun terapi non farmakologis. Salah satu
terapi non farmakologi yaitu SPA kaki diabetic untuk meningkatkan sirkulasi darah
perifer pada pasien diabetes mellitus. Tujuan, untuk mengetahui bagaimana
gambaran penerapan SPA kaki diabetes terhadap sirkulasi darah perifer pada
pasien diabetes mellitus. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah
deskriptif dengan pendekatan studi kasus dengan melibatkan 2 partisipan dengan
diagnose medis diabetes mellitus di ruang rawat inap Rs. Bhayangkara Makassar.
Penelitian ini dimualai dari 21 Maret hingga 5 April 2024. Hasil, penerapan SPA
kaki diabetik yang dilakukan sebanyak 1 kali sehari selama 5 hari, saat dilakukan
pengkajian didapatkan keluhan yang sama dan nilai ABI yang berbeda yaitu pada
Ny. D 0,85 dan pada hari keima 0,89 sedangkan pada Ny. S 0,77 pada hari kelima
0,88. Kesimpulan, Adapun hasil penelitian yang didapatkan setelah dilakukan
SPA kaki diabetic terhadap sirkulasi darah perifer pada pasien diabetes mellitus
teradinya peningkatan nilai ABI pada kedua resonden.
| Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Diploma) |
|---|---|
| Kata Kunci: | Diabetes mellitus, SPA kaki diabetik, ABI, sirkulasi darah perifer |
| Subjek: | Keperawatan > Keperawatan Interna |
| Divisions: | Fakultas Kesehatan : D3 Keperawatan |
| Depositing User: | Hardiyanti Arif |
| Date Deposited: | 16 Oct 2025 05:11 |
| Last Modified: | 16 Oct 2025 05:11 |
| URI: | https://repository.iikpelamonia.id/id/eprint/991 |
