ANALISIS HUBUNGAN BEBAN KERJA TERHADAP TURNOVER INTENTION PEGAWAI DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH (RSUD) HAJI MAKASSAR

Insani, Nurul (2025) ANALISIS HUBUNGAN BEBAN KERJA TERHADAP TURNOVER INTENTION PEGAWAI DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH (RSUD) HAJI MAKASSAR. Sarjana thesis, INSTITUT ILMU KESEHATAN PELAMONIA.

[thumbnail of Skrispi Nurul insani.pdf] Teks
Skrispi Nurul insani.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB) | Request a copy

Abstrak

Latar Belakang, Turnover Intention merupakan suatu keinginan atau
tindakan yang dilakukan secara sadar untuk pindah tempat bekerja atau
berhenti dari pekerjaan rumah sakit ke rumah sakit lain yang bertujuan
untuk mendapatkan pekerjaan yang lebih baik ada beberapa faktor yang
mempengaruhi turnover intention yaitu beban fisik,beban mental, dan
beban waktu . Tujuan Penelitian, untuk mengenalisis hubungan beban
kerja terhadap turnover intention pegawai di Rumah Sakit Umum Daerah
(RSUD) Haji Makassar. Metode yang digunakan dalam penelitian ini
adalah kuantitatif dengan pendekatan Cross Sectional Study. Sampel
dalam penelitian ini yaitu 251 pegawai di Rumah Sakit Umum Daerah
(RSUD) Haji Makassar dengan menggunakan teknik random sampling.
Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah
kuesioner dengan teknik analisis univariat dan analisis bivariat dengan uji
chi-square. Hasil dan kesimpulan, hasil penelitian menunjukkan bahwa
terdapat hubungan beban fisik (p=0,001), beban mental (p=0,001) dan
beban waktu (0,002) terhadap turnover intention di Rumah Sakit Umum
Daerah (RSUD) Haji Makassar. Saran, manajemen rumah sakit
melakukan evaluasi berkala terhadap beban kerja yang ditanggung oleh
pegawai baik secara fisik, mental, waktu. Dengan demikian, distribusi
kerja dapat disesuaikan agar tidak menimbulkan kelelahan berlebih yang
memicu keinginan pegawai untuk mengundurkan diri.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Sarjana)
Kata Kunci: Beban Fisik, beban Mental, beban Waktu, Turnover Intention
Subjek: Administrasi Rumah Sakit > Sumber Daya Manusia (SDM) Rumah Sakit
Divisions: Fakultas Kesehatan : S1 Administrasi Rumah sakit
Depositing User: Hardiyanti Arif
Date Deposited: 02 Oct 2025 08:56
Last Modified: 02 Oct 2025 08:56
URI: https://repository.iikpelamonia.id/id/eprint/832

Actions (login required)

View Item
View Item