PENGARUH WORK-LIFE BALANCE DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP KOMITMEN KERJA PERAWAT RAWAT INAP DI RUMAH SAKIT UMUM PUSAT Dr. TADJUDDIN CHALID MAKASSAR TAHUN 2025

Netanya, Priskila Kristanti Sekar (2025) PENGARUH WORK-LIFE BALANCE DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP KOMITMEN KERJA PERAWAT RAWAT INAP DI RUMAH SAKIT UMUM PUSAT Dr. TADJUDDIN CHALID MAKASSAR TAHUN 2025. Sarjana thesis, INSTITUT ILMU KESEHATAN PELAMONIA.

[thumbnail of SKRIPSI  (PRISKILA KRISTANTI SEKAR N..).pdf] Teks
SKRIPSI (PRISKILA KRISTANTI SEKAR N..).pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB) | Request a copy

Abstrak

Latar Belakang. Perawat merupakan komponen penting dalam sistem
pelayanan kesehatan, khususnya di rumah sakit. Ketidakseimbangan
kehidupan kerja dan rendahnya kepuasan kerja dapat menurunkan
komitmen perawat. Di RSUP Dr. Tadjuddin Chalid Makassar, jumlah
perawat mengalami penurunan yang dipengaruhi oleh keluhan terkait
kurangnya SDM, beban kerja yang meningkat, serta sarana dan prasarana
yang belum memadai. Oleh karena itu, penting untuk mengkaji pengaruh
work life balance dan kepuasan kerja terhadap komitmen kerja perawat.
Tujuan: Untuk mengetahui pengaruh work life balance dan kepuasan kerja
terhadap komitmen kerja perawat rawat inap di RSUP Dr. Tadjuddin Chalid
Makassar. Metode: Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif
dengan desain cross-sectional. Populasi dalam penelitian adalah 151
perawat rawat inap dan seluruhnya dijadikan sampel melalui teknik total
sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner yang telah diuji
validitas dan reliabilitasnya. Analisis data menggunakan uji univariat,
bivariat (chi-square), dan multivariat (regresi linear berganda) dengan
bantuan SPSS. Hasil dan Kesimpulan Hasil uji t menunjukkan bahwa work
life balance (p=0,049) dan kepuasan kerja (p=0,028) berpengaruh
signifikan terhadap komitmen kerja. Hasil uji multivariat menunjukkan
pengaruh simultan antara work life balance dan kepuasna kerja terhadap
komitmen kerja perawat. Artinya dengan memperhatikan work life balance
serta tingkat kepuasan kerja perawat maka komitmen kerja perawat rawat
inap juga akan semakin tinggi. Saran: Rumah sakit diharapkan
mengembangkan sistem kerja fleksibel, menyediakan waktu istirahat
memadai, pelatihan soft dan hard skill, pemberian insentif, penambahan
SDM, serta penyediaan sarana dan prasarana yang menunjang.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Sarjana)
Kata Kunci: Work Life Balance, Kepuasan Kerja, Komitmen Kerja, Perawat, Rumah Sakit
Subjek: Administrasi Rumah Sakit > Manajemen dan Pelayanan Kesehatan
Administrasi Rumah Sakit > Sumber Daya Manusia (SDM) Rumah Sakit
Divisions: Fakultas Kesehatan : S1 Administrasi Rumah sakit
Depositing User: Hardiyanti Arif
Date Deposited: 02 Oct 2025 03:34
Last Modified: 02 Oct 2025 03:35
URI: https://repository.iikpelamonia.id/id/eprint/809

Actions (login required)

View Item
View Item