Fitriana, Fitriana (2025) EVALUASI KETEPATAN PEMBERIAN OBAT PASIEN PENYAKIT PARU OBSTRUKTIF KRONIK (PPOK) RAWAT INAP DI RUMAH SAKIT TK. II 14.05.01 PELAMONIA KOTA MAKASSAR. Diploma thesis, INSTITUT ILMU KESEHATAN PELAMONIA.
KTI FITRIANA.pdf
Download (1MB)
Abstrak
Penyakit Paru Obstruktif Kronik (PPOK) adalah penyakit yang umum dapat dicegah dan diobati dengan karakteristik gejala pernapasan dan hambatan aliran udara yang persisten yang diakibatkan oleh abnormalitas saluran napas atau alveolus yang biasanya disebabkan oleh paparan partikel yang berbahaya atau gas yang signifikan. PPOK merupakan penyakit yang menempati urutan ke empat penyebab kematian di Indonesia PPOK dapat dicegah dan diobati,
PPOK menjadi urutan pertama pada kelompok penyakit paru di Indonesia dengan angka kesakitan (33%). Namun sering kali disebabkan oleh paparan faktor resiko seperti merokok, polusi udara, dan penuaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi ketepatan penggunaan obat pada pasien PPOK
rawat inap di RS TK. II 14.05.01 Pelamonia, Makassar. Metode penelitian menggunakan pendekatan retrospektif, dengan data diperoleh dari rekam medis pasien. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Evaluasi ketepatan
penggunaan obat dari 85 pasien menunjukkan ketepatan indikasi sebesar 100%, ketepatan obat 100%, ketepatan pasien 100%, dan ketepatan dosis 100%.
Kata Kunci: Penyakit PPOK, Ketepatan penggunaan obat PPOK.
| Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Diploma) |
|---|---|
| Kata Kunci: | Penyakit PPOK, Ketepatan penggunaan obat PPOK. |
| Subjek: | Farmasi > Farmakologi |
| Divisions: | Fakultas Kesehatan : D3 Farmasi |
| Depositing User: | Sahabuddin |
| Date Deposited: | 23 Sep 2025 06:48 |
| Last Modified: | 23 Sep 2025 06:48 |
| URI: | https://repository.iikpelamonia.id/id/eprint/675 |
