PENERAPAN MOBILISASI DINI TERHADAP PENURUNAN KEBUTUHAN KENYAMANAN (NYERI) PADA PASIEN POST OP SECTIO CAESAREA DI RS IBU DAN ANAK SITTI KHADIJAH 1 MAKASSAR

Khaerani, Khaerani (2024) PENERAPAN MOBILISASI DINI TERHADAP PENURUNAN KEBUTUHAN KENYAMANAN (NYERI) PADA PASIEN POST OP SECTIO CAESAREA DI RS IBU DAN ANAK SITTI KHADIJAH 1 MAKASSAR. Diploma thesis, INSTITUT ILMU KESEHATAN PELAMONIA.

[thumbnail of KHAERANI.pdf] Teks
KHAERANI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB) | Request a copy

Abstrak

Latar Belakang Post partum adalah tindakan pembedahan yang dapat
dilakukan dengan dua cara yaitu persalian secara normal atau spontan
(melalui vagina) dan persalinan abnormal (sectio caesarea) seperti bantuan
suatu prosedur. Sectio caesarea merupakan tindakan medis yang bertujuan
untuk membantu persalinan yang tidak bisa dilakukan secara normal akibat
masalah kesehatan ibu atau kondisi janin. Angka persalinan sectio caesarea
meningkat, menurut Word Health Organization (WHO), persalinan sectio
caesarea pada Tahun 2019 sampai 2021 ditemukan peningkatan persalinan
sectio caesarea sebanyak 373 juta tindakan. Sedangkan data yang
didapatkan di Rumah Sakit Ibu dan Anak Sitti Khadijah 1 Makassar pada
Tahun 2021 terdapat 100 ibu hamil yang menjalani tindakan sectio caesarea
adalah usia antara 20-35 Tahun (69%), jenis sectio caesarea rata-rata SC
Transperitoneal Profundal (96%), dan paritas paling banyak multipara (73%).
Salah satu masalah utama yang dihadapi pasien post op sectio caesarea
adalah nyeri akibat terputusnya kontinuitas jaringan karena proses insisi saat
pembedahan. Tujuan mengetahui gambaran penerapan mobilisasi dini pada
pasien post op sectio caesarea. Metode yang digunakan pada penelitian ini
merupakan jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu
kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Subjek dalam penelitian ini 2
pasien yang sama pada pasien dengan pasien sectio caesarea.
Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, lembar observasi. Waktu
penelitian dilaksanakan pada bulan Juni 2024. Hasil dan Kesimpulan
Responden 1 didapatkan nyeri luka 3x Sc erasc dihari pertama dengan skala
nyeri 4 NRS sedangkan responden 2 didapatkan nyeri luka 2x SC erasc
dengan skala nyeri 5 NRS. Dan hasil hasil evaluasi kepada kedua pasien
selama 2 hari dan 2 kali tindakan dalam sehari selama 15 menit, kedua
pasien mengatakan nyeri luka SC sudah berkurang dengan skala nyeri 2.
Sehingga nyeri kedua pasien teratasi. Pemberian Penerapan Mobilisasi
Terhadap Pemenuhan Kebutuhan Nyeri.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Diploma)
Kata Kunci: Sectio caesarea, mobilisasi dini, nyeri.
Subjek: Keperawatan > Keperawatan Maternitas
Divisions: Fakultas Kesehatan : D3 Keperawatan
Depositing User: Hardiyanti Arif
Date Deposited: 16 Oct 2025 06:22
Last Modified: 16 Oct 2025 06:22
URI: https://repository.iikpelamonia.id/id/eprint/1003

Actions (login required)

View Item
View Item